AoEJ: Academy of Education Journal
Vol. 14 No 2 Tahun 2023
821
PENGEMBANGAN PEMBELAJARAN KEWIRAUSAHAAN ANAK USIA 5-6
TAHUN DI RAUDHATUL ATHFAL BAKTI 100 CERIA
KOTA PADANG
Adri Yanti
1
, Farida Mayar
2
1,2
Program Studi Magister Pendidikan Anak Usia Dini Fakultas Ilmu Pendidikan
Universitas Negeri Padang
ABSTRAK
Penelitian ini bertujuan mengambarkan pembelajaran kewirausahaan bagi anak usia dini. Jenis
penelitian ini kuantitatif menggunakan model Research and Development. Adapun model
pengembangan yang digunakan adalah model 4-D. Teknik pengumpulan data lembar angket
validasi, instrument kepraktisan dan instrument keefektifan. Teknik analisis data terdiri dari
analisis data validasi pembelajaran, analisis praktikalitas pembelajaran kewirausahaan dan analisis
efektifitas pembelajaran. Hasil penelitian mengambarkan bahwa hasil pengamatan keterlaksanaan
RPPH dengan persentase 94,25% berada pada kategori valid, Respon siswa terhadap
praktikalitaspembelajaran kewirausahaandengan persentase dengan 90,25% berada pada kategori
sangat sesuai, Respon guru terhadap Pratikalitas Modul Pembelajaran Kewirausahaan dengan
persentase 90,25%, Uji efektifitas, aktifitas siswa dengan rata-rata 76,38 berada pada kategori
tinggi dan hasil belajar siswa berkembang sangat baik.
Kata Kunci: Pembelajaran, Kewirausahaan, Anak Usia 5-6 Tahun
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 CC BY-SA International License.
ABSTRACT
This study aims to describe entrepreneurship learning for early childhood. This type of research is
quantitative using the Research and Development model. The development model used is the 4-D
model. Data collection techniques validation questionnaires, practicality instruments and
effectiveness instruments. Data analysis techniques consist of learning validation data analysis,
practical analysis of entrepreneurship learning and analysis of learning effectiveness. The results of
the study illustrate that the results of observing the implementation of RPPH with a percentage of
94.25% are in the valid category, student responses to the practicality of entrepreneurship learning
with a percentage of 90.25% are in the very appropriate category, teacher responses to the
practicality of the Entrepreneurship Learning Module with a percentage of 90.25%, Effectiveness
test, student activity with an average of 76.38 is in the high category and student learning outcomes
are developing very well.
Keyword: Learning, Entrepreneurship, Children Aged 5-6 Years
PENDAHULUAN
Pendidikan merupakan bagian hidup, selama hidup orang akan terus belajar, program
kegitan belajar merupakan sarana pengembangan keterampilan hidup bagi anak-anak
diluar situasi yang dihadapinya dirumah. Dengan melihat beragam perilaku dalam konteks
yang lebih luas, anak-anak diharapkan mempunyai cara pandang yang luwes dan mampu
menyesuaikan diri dengan lingkungan diluar rumah. Oleh karena itu, pendidikan anak usia
dini menjadi satu satu hal yang penting untuk diperhatikan. Perkembangan pada masa usia