AoEJ: Academy of Education Journal
Vol. 14 No 2 Tahun 2023
523
PERAN SISTEM INFORMASI MANAJEMEN DI SEKOLAH
SMP MUHAMMADIYAH KOTA BANDUNG
Inayah Tarmidzi
1
dan Dian Hidayati
2
1, 2
Manajemen Pendidikan, Universitas Ahmad Dahlan Yogyakarta
Jl. Pramuka No. 42, Umbulharjo, Yogyakarta 55166
1
2
ABSTRAK
Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji manajemen sistem informasi pembelajaran dan dampaknya
terhadap perkembangan organisasi. Penelitian ini menggunakan metode wawancara dan studi literatur
untuk mengumpulkan bahan, data, dan informasi relevan dari berbagai sumber seperti buku, jurnal, dan
artikel yang berkaitan dengan topik yang dibahas. Temuan penelitian menunjukkan bahwa sistem berbasis
komputer, khususnya sistem Manajemen Informasi Sekolah (SIM), memungkinkan lembaga pendidikan
untuk melaksanakan kegiatan pembelajaran dengan efisien dan efektif sesuai dengan tujuan organisasi
mereka. Sistem manajemen informasi berbasis komputer menawarkan banyak keuntungan, termasuk
pemrosesan yang cepat, akurasi tinggi, dan fitur-fitur lain yang bermanfaat yang berkontribusi pada
pertumbuhan organisasi. Kesimpulannya, penelitian ini menyimpulkan bahwa sistem informasi
manajemen memainkan peran penting dalam mendukung kemajuan proses pembelajaran. Dengan
memanfaatkan manfaat dari sistem-sistem ini, lembaga pendidikan dapat mendorong pengembangan dan
kemajuan dalam lingkungan pembelajaran mereka
Kata Kunci :Pembelajaran, Manajemen Sistem Informasi, website
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 CC BY-SA International License.
ABSTRACT
This study focused on examining the management of learning information systems and its impact on
organizational development. The research employed both interview and literature study methods to
gather relevant material, data, and information from various sources such as books, journals, and
articles pertaining to the subject matter. The findings of the study indicate that computer-based systems,
particularly the School Information Management (SIM) system, enable educational institutions to
efficiently and effectively carry out learning activities aligned with their organizational objectives.
Computer-based management information systems offer numerous advantages, including speedy
processing, high accuracy, and other beneficial features that contribute to organizational growth. In
conclusion, this research establishes that management information systems play a crucial role in
supporting the advancement of learning processes. By leveraging the benefits of these systems,
educational institutions can foster development and progress in their learning environments.
Keyword: Learning, Management of Information Systems, website
PENDAHULUAN
Sistem Informasi adalah sebuah perangkat fungsi operasional manajemen bagi orang yang
memiliki kemampuan menghasilkan sebuah keputusan tepat, akurat, cepat, jelas dan merupakan
sebuah susunan yang tertata secara sistematis dan rapi yang terdiridari jaringan-jaringan
informasi dan terkoneksikan pada setiap susunan dari sebuah sistem, yang memungkinkan
terjalinnya komunikasi antara setiap bagian yang mempunyai fungsi (Jogiyanto, 2005). (Aswati
AoEJ: Academy of Education Journal
Vol. 14 No 2 Tahun 2023
524
et al., 2015) Gordon Davis (1994), mendefinisikan bahwa sistem informasi manajemen adalah
sebuah sistem manusia atau mesin yang terpadu dalam memberikan informasi untuk mendukung
fungsi operasi, manajemen, dan pengambilan kebijakan dalam sebuah organisasi (Hakim, 2019).
Merujuk pada semua hal yang disusun secara sistematik maka Pengelolaan database yang
berhubungan dengan ruang lingkup pendidikan seperti contohnya pengolahan data akademis
adalah perihal penting dan harus tersusun secara sistematik. Sistem Informasi akademis adalah
pilar penting yang menyusun semua hal yang berhubungan dengan rangkaian kegiatan belajar
mengajar. Bagian salah satu dari manajemen adalah aspek yang sangat urgent dalam upaya
memperbaiki agar lebih efisien dan efektif pelaksanaannya pada instansi penyelengara
pendidikan. Peran utama dari pengaturan penyelenggaraan suatu sekolah ialah mengelola bagian
- bagian yang termasuk Sistem Informasi akademik sekolah (Rahman, 2019).
Komponen - komponen yang merupakan Sebuah sistem akademik itu memiliki peranan
untuk menaikan reputasi lembaga tersebut serta meningkatkan kepuasan pemakai dan juga
memiliki banyak kemudahan, diantaranya adalah lebih cepat diakses, proses input data secara
otomatis, informasi yang valid, dan segala sesuatunya terkomputerisasi dengan baik. Suatu
pengujian yang telah dilakukan kepada perguruan tinggi di kota Bandung memperlihatkan
dengan penggunaan sistem informasi akademis bahwa dapat terimplementasi dengan baik, serta
memiliki hasil output yang baik (2013). Selain itu pula dengan menggunakan system perangkat
absensi dengan sidik jari, yang diaplikasikan untuk memonitoring jadwal Kegiatan Belajar
Mengajar supaya waktu dan durasi-nya sesuai dengan aturan yang ada. Walaupun kegiatan
belajar mengajar ini adalah hal yang sudah menjadi kebiasaan tiap hari akan tetapi masih sering
terjadi adanya mahasiswa ataupun dosen lupa terhadap jadwal kegiatan akademik yang telah
menjadi kewajibannya, disebabkan oleh berubahnya jadwal dari jadwal biasanya, ataupun alasan
lainnya (Dewi et al., 2016).
Pada abad 21 ini tak terelakan lagi bahwa teknologi telah menjadi instrumen yang sangat
urgen dari warga masyarakat dalam mewujudkan kesejahteraan. Beberapa pembahasan telah
mengidentifikasi tentang teknologi aslinya yang adalah produk akhir dari suatu rangkaian yang
terdiri dari bagian dari suatu penelitian atau pengembangan, ide yang dituangkan, rekayasa dan
rancangan, manufakturing dan marketing. Dalam hal ini teknologi maju diartikan sebagai ilmu
pengetahuan yang dirubah kedalam bentuk produk, proses, jasa dan susunan organisasi.
Teknologi dibuat oleh manusia dengan penerapan atau latihan kerja pikirannya. Manusia harus
mendayagunakan akal pikirannya dalam menciptakan teknologi berdasarkan cara berpikir dan
kemudian memproduksinya, merekayasanya, menjadi suatu produk yang nyata. Teknologi selalu
AoEJ: Academy of Education Journal
Vol. 14 No 2 Tahun 2023
525
direndengkan dengan istilah ilmu pengetahuan (Riyana, 2008) Haryoko juga menegaskan hal
yang sama tentang pentingnya menggunakan teknologi dalam memasuki Millennial III ini
(Haryoko, 2008).
Untuk bisa menghasilkan suatu produk yang kongkrit atau mutu pada Lembaga
pendidikan, menurut Slamet (1999) memiliki 4 hal yang sangat krusial yang wajib dilaksanakan
dalam sebuah instansi pendidikan, yaitu : 1). Membuat lingkungan saling menuntungkan diantara
pihak sekolah dengan stakeholders. 2). Perlunya menumbuhkembangkan motivasi dari unsur
pembangun pada setiap personal yang terlibat dalam rangkaian mendapatkan kualitas. 3).
Seluruh pemimpin harus mendahulukan pada rangkaian proses dan hasil dengan target jangka
panjang. 4). Dalam menghidupkan seluruh kemampuan instansi pendidikan untuk mendapatkan
kualitas yang ditetapkan, harus diciptakan budaya kerjasama antara pihak pelaku proses agar
memperoleh hasil yang berkualitas. Jangan ada persaingan yang menghalangi rangkaian
pencapaian hasil mutu tersebut. Hal itu merupakan sebuah kesatuan yang harus berkolaborasi
dan tidak saling terpisah untuk menghasilkan mutu sesuai yang diharapkan (Karsidi, 2000).
Sebagai system yang tidak dapat dipisahkan dalam menghasilkan mutu sekolah, (Aswati
2015) berpendapat bahwa pertumbuhan teknologi informasi dalam berbagai bidang akan
mendorong sebuah lembaga pendidikan untuk mengupayakan tips-tips strategis untuk tetap
unggul. Peran dari teknologi informasi kepada lembaga Pendidikan tinggi sudah dapat dirasakan
dalam rangkaian kegiatan akademik. Beberapa lembaga Pendidikan tinggi swasta maupun negeri
sudah menggunakan teknologi yang menjadi bagian dari teknologi informasi. teknologi
informasi manajemen terhadap akademik sebuah sekolah sangat menguntungkan dan
berkontribusi aktif dalam suatu lembaga pendidikan tinggi, hal ini dapat terlihat dengan telah
digunakannya sistem informasi dalam hal proses KBM, mengatur ruangan belajar, jadwal kuliah,
dan ujian yang seluruhnya merupakan tugas para pengajar yang dapat diidentifikasi sebagai
bagian internal dari lembaga pendidikan tinggi. Penggunaan aturan infomasi terkomputerisasi
untuk setiap kegiatan di dalam sebuah universitas merupakan bagian dari kemajuan dan
keberhasilan dari sebuah universitas (Aswati et al., 2015).
Melihat penelitian terdahulu, pemanfaatan media digital untuk memberikan informasi
mempunyai beberapa keunggulan jika kita membandingkannya dengan media yang masih
manual, seperti media printing. Media digital bisa memberikan informasi yang lebih menarik
lebih banyak pengunjung. Keunggulannya adalah harga yang cukup terjangkau, serta ukurannya
yang lebih sederhana (Suranata & Wardana, 2014).
AoEJ: Academy of Education Journal
Vol. 14 No 2 Tahun 2023
526
Pada Pendidikan level dasar, dapat diidentifikasi bahwa konsentrasi Lembaga pendidikan
pada penggunaan teknologi aturan infomasi terkomputerisasi cukup tinggi. Setiap lembaga
pendidikan sudah dapat menghasilkan sistem yang terintegrasi dengan komputer, misalnya data
administrasi perkantoran, database siswa, data administrasi keuangan dan program kurikulum.
Setiap sekolah minimum sudah menggunakan aturan infomasi terkomputerisasi terhadap data-
data siswanya dengan menciptakan sistem data siswa menurut tahun kelulusannya. Beberapa
hanya berkonsentrasi pada pendataannya saja, akan tetapi yang lainya sudah melebur dengan
program lain seperti informasi data para lulusan yang sudah memiliki pekerjaan (Mayasari et al.,
2021).
Dengan adanya System Informasi Manajemen maka problematika yang dihadapi pada
kegiatan belajar dapat ditangani dengan efisiensi yang baik agar tercapai tujuan organisasi. Hal
tersebut disebabkan karena SIM yang yang terkomputerisasi memiliki kelebihan dalam
pengelolaan informasi, yaitu kecepatan, ketepatan, dan kelebihan lainnya yang bisa mendukung
perkembangan sebuah organisasi. Ditegaskan lagi dengan pendapat dari attaran (2001) yang
mengungkapkan, "Information technology issopowerful atoolthat itcanactually create new
process design". Dari pendapat Attaran diatas maka disimpulkan dengan kata lain teknologi
informasi adalah sebuah alat yang mempunyai kelebihan didalam menciptakanrancangan
prosesyang baru (Adisel, 2019).
Harapan akan terlaksananya sistem informasi yang sangat cepat dan dapat diakses dari
gawai milik orangtua siswa nampaknya akan mengalami kendala. Ada beberapa hal yang
menghambat, diantaranya: 1). Penginputan data masih secara manual, hal ini menyebabkan guru
membutuhkan waktu yang cukup lama untuk menginput nilai-nilai akademik. 2). Penginputan
data berdasarkan pada hasil data yang dikumpulkan oleh wali kelas, jika pengumpulan
dilaksanakan bersamaan, maka data akan menumpuk (al Fatta & Marco, 2015).
Sebelum memanfaatkan SIM sekolah hanya menggunakan microsoft excel dimana sangat
rentan peluang terjadinya data siswa dan guru yang hilang, akan tetapi setelah adanya SIM ini
penyimpanan datanya beralih menggunakan database data-datanya telah aman dan valid.
Sebelumnya pihak sekolah mengalami beberapa kendala dalam, mengolah data siswa dan guru
yang pastinya bisa membuat lambat rangkaian penyampaian sebuah laporan. Laporan yang
biasanya dibutuhkan yaitu laporan administrasi data peserta didik, pengajar, mata pelajaran,
kelas, jadwal ajar, nilai ujian, absensi peserta didik, dan absensi dari pengajar (Darmansah &
Suhendro, 2020).
AoEJ: Academy of Education Journal
Vol. 14 No 2 Tahun 2023
527
Masalah lain yang ditemukan disekolah diantaranya; 1) mendapatkan kesulitan di dalam
proses pencarian data, dikarenakan tidak seragamnya penamaan file database. 2). Masih kurang
efektifitas dari proses pengolahan data berupa data nilai pelajaran siswa, karena ada beberapa
peserta didik yang lambat dalam pengumpulan tugas yang diberikan oleh pengajar. 3).
Menurunnya efektivitas pembuatan laporan dikarenakan data-data masih berbentuk dokumen
arsip. 4). Adanya keterlambatan pembaharuan data, akhirnya data yang dicari tidak up to date.
5). Kurangnya ruangan/ memory data untuk menyimpan back up data baik pada system Siakad
cloud, jika suatu waktu terjadi hal yang tidak kita inginkan maka sekolah masih memiliki copy
data.
Dengan melihat identifikasi masalah yang didapatkan dari peneliti-peneliti yang terdahulu
serta hasil observasi ke SMP Muhammadiyah 8, diambil kesimpulan bahwa cakupan
permasalahan yang akan dibahas meliputi; 1). Sistem penamaan file harus mengikuti aturan yang
disepakati, agar tidak ada perbedaan format dan data. 2). Sistem informasi akademis yang
dibangun penulis adalah pengolahan data peserta didik, data pengajar, daftar perolehan nilai,
daftar nama kelas, dan daftar pelajaran. 3). Membahas sistematis pembikinan laporan data
peserta didik, pembagian kelas, jadwal mata pelajaran dan data hasil nilai yang berada di SMP
Muhammadiyah 8 Bandung. 4). Keberadaan SDM yang mempunyai tugas mengupdate data
secara berkala, agar data yang dibutuhkan bisa didapatkan secara tepat.
Laudon et menyampaikan bahwa SIM berhubungan dengan kegiatan, data, dan informasi.
Dengan kata lain, SIM berperan terhadap kelebihan dari pengoperasian, hasil dan treatment,
pengguna dan suplayer, kelebihan yang cukup bersaing. berkaitan dengan hal ini, dimensi aturan
infomasi terkomputerisasi dibagi menjadi 1) kelompok, 2) pengaturan, dan 3) teknologi. instansi
yang terkait dengan rangkaian kegiatan dari bisnis, manusia, kegunaan, kultur budaya dan
politik, dan struktur organisasi (Rahman, 2019).
Penelitian ini akan sangat berguna khususnya bagi warga sekolah (pendidik, peserta didik
dan orang tua siswa) untuk mendapatkan informasi secara cepat, penelitian ini juga berguna
sebagai referensi untuk peneliti yang lain yang sedang membahas topik yanga sama. Saat
sekarang ini adalah era digitalisasi teknologi informasi menyeluruh, yang mana segala hal dapat
dilakukan secara mudah, tepat dan update, dengan sumber info yang didapatkan dari tempat
dan dan waktu manapun. Kemajuan teknologi yang secara berkelanjutan secara cepat dewasa
ini, dimulai dari zona pendidikan yang berkontribusi pada pengetahuan, acuan dan implementasi
bagaimana menggunakan teknologi yang up to date. Oleh karenanya terciptanya suatu teknologi
AoEJ: Academy of Education Journal
Vol. 14 No 2 Tahun 2023
528
berasal dari zona pendidikan, maka, dunia pendidikan sepatutnya mengaplikasikan aturan
infomasi terkomputerisasi yang orientasinya kepada teknologi (Pratiwi et al., 2020).
Penelitian ini bertujuan agar dapat memberikan bayangan tentang pemanfaatan sebuah
system informasi pada manajemen informasi akademik di sekolah. Hasil dari penelitian ini
penting untuk dijadikan model, atau studi banding, maupun menjadi tambahan pengetahuan
teraplikasi tentang sebuah system informasi akademik yang diterapkan pada manajemen
informasi di sekolah.
METODE PENELITIAN
Penelitian kali ini dilaksanakan dengan pendekatan kualitatif, dan jenis penelitiannya
adalah bersifat menggambarkan dan verifikasi, serta tujuannya agar mendapatkan gambaran atau
bayangan perihal variabel yang diobservasi dan mengetes kesahihan hipotesis yang dibuktikan
dengan mengumpulkan perolehan catatan di lapangan. Penelitian ini menggunakan theory of
system, theory of efectivity, theory of procedure pada manajemen akademik, dan teori-teori
aturan infomasi terkomputerisasi.
HASIL DAN PEMBAHASAN
HASIL
SIM atau System Informasi Manajemen sekolah di SMP Muhammadiyah kota Bandung
menggunakan system informasi berbasis web dengan nama CBT Mumtaz yang dikembangkan
oleh tim dari Bank Muamalat. Secara umum system ini memiliki kelebihan-kelebihan. Kelebihan
dari system ini adalah sudah sesuai dengan apa yang dibutuhkan oleh sekolah, data yang diinput
secara cepat terhubung ke wakil kepala bidang kurikulum dan orang tua siswa untuk
mendapatkan informasi tentang perkembangan putra-putrinya, akan tetapi system yang ada di
sekolah ini masih memiliki kelemahan diantaranya system yang ada belum komprehensif
memenuhi semua aspek informasi, sekolah masih menggunakan system perpaduan online dan
offline dimana pemberitahuan kepada orang tua siswa tentang kegiatan sekolah masih dikirim
menggunakan file pdf melalui media whatsapp, juga fitur-fitur yang ada masih belum maksimal
serta belum ada kegiatan survey secara otomatis untuk mengukur seberapa banyak orang tua
mengunjungi web tersebut.
Kendala-kendala yang ada pada system akan ditanggulangi dengan cara perbaikan
langsung per kasus, sekolah juga menugaskan seorang ahli untuk memperbaiki system yang ada
AoEJ: Academy of Education Journal
Vol. 14 No 2 Tahun 2023
529
serta adanya pelatihan untuk guru dan staf kependidikan tentang teknologi dalam penggunaan
system.
PEMBAHASAN
Di sekolah ini ada dua aara system penilaian, yang pertama menggunakan CBT Mumtaz
dan satu lagi menggunakan aplikasi lain. Untuk pelaksanaan PTS dan PAS menggunakan CBT
Mumtaz yang hasilnya dilaporkan melalui web juga di print out dan diberikan kepada orang tua
siswa sebagai laporan perkembabngan peserta disik. Yang kedua adalah untuk jenis tes formatif
diserahkan ke guru mata pelajaran masing-masing, dan mereka akan menggunakan aplikasi-
aplikasi penilaian yang mereka kuasai seperti Google Form, Quizziz, Kahoot, word wall dan
lain-lain serta informasi hasil akan diberikan langsung kepada siswa.
Gambar 2. System penilaian menggunakan system informasi.
Gambar 1. System informasi manajemen di sekolah
AoEJ : Academy of Education Journal
Vol. xx No xx Tahun xxxx
530
KESIMPULAN
Merujuk pada hasil penelitian ini dapat dikategorikan bahwa user atau pengguna
system sangat terbantu dengan adanya Sistem Informasi Manajemen di sekolah. Hal ini
dibuktikan dengan kecepatan perolehan dan akurasi data yang dinilai oleh pengguna sistem
yang dalam penelitian ini diwakili oleh Kepala sekolah dan Waka kurikulum. SIM
dianggap mampu mempermudah melaksanakan tugas-tugasnya dalam menyediakan
informasi sekolah.
DAFTAR PUSTAKA
Adisel, A. (2019). Manajemen Sistem Informasi Pembelajaran. Journal Of Administration
and Educational Management (ALIGNMENT), 2(2), 105112.
al Fatta, H., & Marco, R. (2015). Analisis pengembangan dan perancangan sistem
informasi akademik smart berbasis cloud computing pada sekolah menengah umum
negeri (smun) di daerah istimewa yogyakarta. Telematika, 8(2).
Aswati, S., Mulyani, N., Siagian, Y., & Syah, A. Z. (2015). Peranan sistem informasi
dalam perguruan tinggi. Jurteksi Royal Edisi2.
Darmansah, D., & Suhendro, Z. (2020). Sistem Informasi Sekolah Pada Sekolah Dasar
Negeri 21 Sungai Geringging Kabupaten Padang Pariaman Berbasis Web. MATRIK:
Jurnal Manajemen, Teknik Informatika Dan Rekayasa Komputer, 19(2), 235245.
Dewi, F. K. S., Indriasari, T. D., & Prayogo, Y. (2016). Rancang Bangun Aplikasi
Pengingat Kegiatan Akademik Berbasis Mobile. Jurnal Buana Informatika, 7(4).
Hakim, L. (2019). Prinsip-Prinsip Dasar Sistem Informasi Manajemen Dilengkapi Teori
Dasar Sistem Informasi Manajemen Pendidikan. CV. Timur Laut Aksara.
Haryoko, U. (2008). Identifikasi Kekuatan Dan Kelemahan Komponen Sistem Informasi
Iklim (Strength And Weakness Identification Of Climate Information Component).
Agromet, 22(2), 132143.
Karsidi, R. (2000). Penerapan Teknologi untuk Peningkatan Mutu Pendidikan. Bahan
Ceramah Di Universitas Sebelas Maret Surakarta.
Mayasari, A., Supriani, Y., & Arifudin, O. (2021). Implementasi Sistem Informasi
Manajemen Akademik Berbasis Teknologi Informasi dalam Meningkatkan Mutu
Pelayanan Pembelajaran di SMK. JIIP-Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan, 4(5), 340
345.
Pratiwi, Y. A., Ginting, R. U., Situmorang, H., & Sitanggang, R. (2020). Perancangan
Sistem Informasi Akademik Berbasis Web Di Smp Rahmat Islamiyah. Jurnal
Teknologi Kesehatan Dan Ilmu Sosial (Tekesnos), 2(1), 2732.
Rahman, R. K. (2019). Upaya Peningkatan Manajemen Akademik Sekolah. Jurnal Soshum
Insentif, 3349.
Suranata, I. W. A., & Wardana, I. N. K. (2014). Digital Signage sebagai Media
Penyampaian Informasi Kegiatan Akademik Berbasis Mikrokomputer. Creative
Information Technology Journal, 1(4), 306315.